JAKARTA (TRANSMEDIA.CO)-Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Perindustrian dan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia di Jakarta, Rabu 7 Mei 2025.
Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda strategis Pemerintah Provinsi Riau dalam memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah.
Di Kementerian Perindustrian, Bupati Asmar menyampaikan sejumlah usulan diantaranya meminta bantuan pembangunan Sentra Industri Kecil dan Menengah (SIKIM) kelapa di Desa Dwi Tunggal, SIKIM sagu di Desa Sungai Tohor, dan SIKIM Kopi Liberika di Desa Kedabu Rapat.***pro